Selayang Pandang Provinsi Kalimantan Tengah
image via instagram@dianorrizki
Provinsi Kalimantan Tengah (KALTENG) beribukota di Palangkaraya. Provinsi Kalimantan Tengah berdiri pada tanggal 2 Juli 1958, berdasarkan kepada undang - undang nomor 21/1958. Secara astronomis provinsi Kalimantan Tengah berada pada 1º Lintang Utara dan 4º Lintang Selatan serta 110º- 116º bujur timur, sedangkan secara geografis provinsi Kalimantan Tengah ini berada di pulau Jawa Kalimantan.
Provinsi Kalimantan Tengah memiliki luas wilayah sebesar 153.800 KM persegi yang terbagi dalam 14 Kabupaten / Kota sebagai wujud dari pelaksanaan sistem otonomi daerah.
Berikut adalah nama - nama Kabupaten / Kota di provinsi Kalimantan Tengah, yaitu:
Provinsi Kalimantan Tengah memiliki lambang yang berbentuk segilima, dengan dominasi warna dasar merah dan warna hijau pada tengah - tengah lambang tersebut, dan pada bagian bawah lambang terdapat tulisan "ISEN MULANG".
image via ilmupengetahuanumum.com
Provinsi Kalimantan Tengah memiliki lambang yang berbentuk segilima, dengan dominasi warna dasar merah dan warna hijau pada tengah - tengah lambang tersebut, dan pada bagian bawah lambang terdapat tulisan "ISEN MULANG".
image via operatordikdasmen.blogspot.com
Berikut ini adalah makna dari lambang provinsi Kalimantan Tengah, sebagai berikut:
- Bentuk Segilima, melambangkan falsafah hidup bangsa Indonesia yakni Pancasila.
- Warna Merah, melambangkan keberanian, keperkasaan dalam menghadapi berbagai macam tantangan yang bermaksud untuk memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.
- Warna Hijau, melambangkan kesuburan bumi "Tanbun Bungai" dengan segala macam kekayaan alam yang terkandung di dalamnya.
- Talawang (Perisai), melambangkan alat penangkis serangan musuh yang melambangkan kewaspadaan dan ketahanan masyarakat.
- Belanga (Guci), melambangkan barang pusaka yang bernilai tinggi.
- Tali Tengang melambangkan kekokohan dan kekompakan masyarakat Kalimantan Tengah.
- Kapas dan Padi melambangkan kemakmuran.
- Bintang Segi Lima, melambangkan Pancasila sebagai Dasar Negara Republik Indonesia.
- Bunga Kapas berjumlah 17 buah, daun berjumlah 8 lembar dan Buah Padi berjumlah 45 butir melambangkan Hari Proklamasi Kemerdekaan RI 17 Agustus 1945.
- Burung Tingang (Burung Enggang), melambangkan kemakmuran dan kedinamisan serta tekad masyarakat Kalimantan Tengah untuk ikut serta dalam memelihara dan melestarikan lingkungan.
- Mandau dan sipet (Parang dan Sumpit) melambangkan pasangan senjata yang di buat oleh nenek moyang Suku Dayak Kalimantan Tengah yang digunakan untuk bekerja, berburu dan menghadapi serangan musuh.
- Garantung (gong) melambangkan masyarakat Kalimantan Tengah yang selalu menjunjung tinggi kesenian, kebudayaan, berpandangan optimis dalam menghadapi berbagai tantangan dalam suasana gotong royong sebagai lambang persatuan dan kesatuan.
Dan berikut ini adalah peta provinsi Kalimantan Tengah:
Berikut ini adalah beberapa tarian khas (tradisional) yang berasal dari provinsi Kalimantan Tengah, yaitu:
- Tari Balean Dadas
- Tari Tambun & Bungai
- Tari Giring-giring
- Tari Kumbang Padang
- Tari Kenyak
- Tari Baksa Kambang
- Tari Tandik Balian
Selain itu terdapat pula warisan budaya berupa lagu - lagu tradisional khas provinsi Kalimantan Tengah, diantaranya:
- Kalayar
- Nuluya
- Palu Lempong Pupoi
- Tumpi Wayu
- Saluang Kitik-kitik
- Manasai
Di provinsi Kalimantan Tengah ini juga terdapat banyak sekali bangunan sejarah yang menjadi saksi kehidupan masyarakat di provinsi ini, yaitu:
- Rumah Tua
- Koratun Manya
- Tambak Tamanggung Tiong
Sebagai tambahan informasi tentang provinsi Kalimantan Tengah, berikut ini adalah beberapa informasi penting yang perlu Anda ketahui, diantaranya:
SUKU BANGSA
Suku bangsa asli provinsi Kalimantan Tengah terdiri dari:
- Suku Dayak
- Kapuas
- Ot Danum
- Ngaju
- Lawangan
- Maanyan
- Katingan
- Taboyan
- Bukumpai
ALAT MUSIK TRADISIONAL
Alat musik tradisional khas Kalimantan Tengah antara lain:
- Japen
- Sampek
- Gerdek
- Kledi (Kaldei)
MAKANAN TRADISIONAL
Seperti daerah - daerah lain di Indonesia, provinsi Kalimantan Tengah juga memiliki beragam jenis makanan tradisional, diantaranya:
- Kalo-kalo
TUJUAN WISATA
Beberapa tujuan wisata di provinsi Kalimantan Tengah ini antara lain:
- Pantai Kumai
- Pelabuhan Kareng Bengkirai
- Taman Alam Unpar
- Taman Nasional Tanjung Puting
- Museum Kalimantan Tengah
- Bukit Rawi
- Bukit Batu Tangkiling
Hal - hal lain tentang provinsi Kalimantan Tengah, diantaranya:
- Tanda Plat Nomor Kendaraan : KH
- Bandar Udara : Tjilik Riwut.
- Pelabuhan Laut : Pangkalan Bun.
- Pahlawan : Tjilik Riwut.
- Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta : Universitas Palangkaraya (UNPAR).
- Industri dan Pertambangan : Barang Kelontong, Minyak Kelapa, Karet ,Rotan, Minyak Bumi, Intan.
- Rumah Adat : Rumah Betang
- Senjata Tradisional : Mandau, Lunduk Sumpit, Talawang, Randu(sejenis tombak), Perisai.
- Bahasa Daerah : Melayu, Dayak, Mandarin
- Pakaian Adat : Sinjang ( Barito )
- Flora : Tenggaring (Nephelium Lepaceum)
- Fauna : Kuau Melayu (Poliplectromalacense)
Demikianlah artikel tentang Selayang Pandang Provinsi Kalimantan Tengah, semoga bermanfaat untuk semuanya.
referensi:
Visi Dunia Baru (Aneka Ilmu)
Posting Komentar untuk "Selayang Pandang Provinsi Kalimantan Tengah"